Minggu, 09 Februari 2014

Kampung Betawi Si Pitung di Setu Babakan Jakarta Selatan

Di Jakarta Selatan tepatnya di bilangan Srengseng Sawah Kecamatan Jagakarsa ada sebuah setu (danau) yang disebut dengan Danau Babakan atau Setu Babakan. Tanggal 29 Desember 2013 lalu penulis bersama keluarga dan keponakan-keponakan berkunjung ke setu ini. Lokasi dari stasiun Lenteng Agung ke arah ini sekitar 2 kilometer, yaitu di jalan Kahfi II.

Info-info yang perlu Anda ketahui yaitu :
-masuk ke tempat ini gratis... mantap kan
-buka setiap hari mulai jam 08.00 hingga sore sekitar jam 17.30an mendekati jam 18.00.
-ada panggung pertunjukkan gratis yang luasnya 60 meter persegi, yang jika waktu (hari)-nya pas dengan kedatangan Anda sedang ada pertunjukkan, berarti Anda cukup beruntung, kesenian yang dipertunjukkan
seperti: Gambang Kromong, Tari Topeng Betawi, Kesenian Rebana, Marawis, Tanjidor dan lain-lain. Dan di pintu dekat panggung pertunjukkan (bukan gerbang utama) tertera tanggal-tanggal acara di hari-hari tertentu selama tahun ini.
-ada bebek-bebakan air yang membayar tiket untuk satu kali putar Rp 5.000,- boleh naik berdua ataupun
  sendiri
-tempat / lingkungan yang cukup asri
-parkir motor yang cukup luas sepanjang bibir setu (danau)
-fasilitas lain : musholla Al Falaah dan toilet
-persewaan sepeda untuk mengelilingi danau (lingkar luar danau)

Dan 1 tips untuk Anda, bila Anda membawa mobil terutama di hari Sabtu dan Minggu yang merupakan hari kunjungan teramai, jangan sampai Anda pulang melebihi jam 17an, karena Anda akan terjebak macet lalu-lalang motor yang sangat padat di dalam area. Karena jalanan di area dalam, sekaligus untuk parkir motor juga dipenuhi dengan berbagai macam dagangan / jajanan Betawi seperti: kerak telor. Uniknya rumah berderet panjang untuk penjaja makanan berbentuk rumah adat Khas Betawi seperti yang terlihat di lenong-lenong Betawi.

Selain itu di perkampungan ini yaitu warung yang banyak menjajakan makanan-makanan khas Betawi, seperti ketoprak, kerak telor, ketupat sayur, bakso, laksa, arum manis, soto betawi, mie ayam, soto mie, roti buaya, nasi uduk, kue apem, toge goreng, dan tahu gejrot., berbagai gorengan, es lilin dan lain-lain.

Gerbang Utama:
 Gerbang Utama masuk perkampungan Betawi Setu Babakan

Panggung pertunjukkan gratis

Bebek-bebekan air
Pandangan ke tengah setu Babakan

Nampang dulu dikit di depan papan perkampungan Betawi

Parkir motor  di pinggiran dan banyak penjaja makanan /  jajanan


Penulis saat naik bebek-bebekan air

Keponakan-keponakan

Kerak telor harga Rp 13.000 (dengan telur ayam) / Rp  15.000 (dengan telor bebek)/bungkus

Lokasi:

Peta lokasi ke Setu Babakan

Akses ke Lokasi:
Untuk mencapai lokasi ini dari Terminal Pasar Minggu, pengunjung dapat menggunakan Kopaja No. 616 jurusan Blok M menuju Cimpedak, turun persis di depan Gerbang utama. Juga ada angkot nomor 128 juga melewati jalur ini. Untuk mobil kendaraan pribadi setelah masuk gerbang utama, tinggal lurus saja mengikuti rute jalanan.
Semoga info di atas bermanfaat untuk keluarga Anda jika ingin liburan keluarga yang murah meriah di sebuah danau di bilangan Jakarta Selatan. Ajaklah keluarga Anda untuk sesekali berlibur, semoga pikiran yang mumet di tempat kerja menjadi cerah lagi esok harinya. :) :) :)

Penulis,
Drs. R. Kurniawan Prihatmono